ecclesia reformata semper reformanda

WELCOME

Selamat datang
All of you are invited!!!

blog ini berisikan tentang renungan saya dalam kehidupan sehari-hari
selain itu ada beberapa karya ilmiah saya pada saat saya studi di sekolah teologi.

Semoga mendapatkan berkat melalui blog ini
Tuhan memberkati
HI FRIENDS, WELCOME TO MY BLOG.. I HOPE YOU LIKE IT..GBU ALWAYS

Rabu, 25 Agustus 2010

Take the Name of Jesus with You (“Ingat akan Nama Yesus”-KJ 344)

Sejarah Lagu
  Judul lagu: Take the Name of Jesus with You (“Ingat akan Nama Yesus”-KJ 344)
  Pengarang: Lydia Odell Baxter
  Komposer: William H. Doane



Kisah lagu dalam Paidea edisi kali ini adalah lagu dalam Kidung Jemaat 344 yang berjudul “Ingat Akan Nama Yesus”. Sebuah lagu yang sudah cukup familiar di telinga kita, bahkan sudah sangat sering kita nyanyikan. Lagu yang terdiri dari 4 bait ini berisikan syair yang penuh dengan makna. Jika kita memperhatikan dengan saksama, setiap syair dalam bait lagu ini memberikan makna teologis akan adanya pengharapan di dalam Yesus. Pengharapan tersebut tentu saja pengharapan dalam segala situasi, baik susah, sedih, namun juga sebaliknya ketika kita menghadapi sukacita di dalamnya. Tentu ini sangat mengena dengan kehidupan kita, terutama ketika kita telah memasuki pertengahan tahun 2010. Segala situasi yang kita hadapi senantiasa kita serahkan hanya kepada Yesus yang adalah Sumber Pengharapan itu. Oleh karenanya kita akan melihat bersama sejarah lagu ini. 
Lagu “Ingat Akan Nama Yesus” ditulis oleh seorang wanita bernama  Lydia Odell Baxter atau lebih dikenal dengan Lydia Baxter. Lydia lahir di Petersburg, sebuah kota di New York pada tanggal 8 September 1809. Semasa hidupnya, Lydia memilih untuk menjadi pelayan Kristen yang giat dan rajin.
Setelah ia lahir baru, bersama dengan saudara perempuannya, Lydia mendirikan Gereja Baptis di rumahnya di Petersburg. Tidak lama berselang, Lydia pun menikah. Sesudah menikah, bersama suaminya Lydia pindah ke New York dan melanjutkan pelayanannya di kota tersebut. Rumahnya di New York sering dijadikan tempat berkumpulnya para pengkhotbah, penginjil dan pelayan-pelayan Kristen untuk mencari inspirasi dan meminta nasihat darinya. Teman-temannya yang biasa mengunjunginya saat terbaring sakit justru mengatakan bahwa mereka mendapat penghiburan darinya.
Lagu “Ingat Akan Nama Yesus”, ditulis oleh Lydia pada saat ia mengalami sakit parah, empat tahun sebelum ia meninggal pada tahun 1874. Lydia menyadari betul akan arti yang indah pada nama Yesus. Baginya, nama Yesus mewakili bagaimana sesungguhnya kepribadian dan karakter sosok Yesus yang begitu mengasihinya. Kendati sesungguhnya ia menulis cukup banyak lagu-lagu rohani, lagu ini merupakan satu-satunya lagu himne yang masih dinyanyikan sampai sekarang. Tidak hanya menulis lagu, Lydia juga menulis kumpulan puisi dengan judul Gems by the Wayside yang diterbitkan tahun 1855.
Komposer lagu ini, William Howard Doane segera menulis not untuk syair lagu ini setelah Lydia menyelesaikan syairnya. Tidak lama sesudah itu, lagu ini diterbitkan di buku lagu-lagu rohani yang berjudul Pure Gold pada tahun 1871. Lagu ini digunakan juga dalam kampanye evangelis Moody-Sankey pada perempat abad ke-19, dan masih terus dipakai oleh semua kongregrasi evangelikal di seluruh dunia. Sungguh sebuah lagu yang sangat indah.

Sumber:
wordwisehymns.com/.../today-in-1809-lydia-baxter-born/
library.timelesstruths.org/music/Precious_Name/



Pnt. Gloria Tesalonika S.Si (Teol)

Tidak ada komentar: